SuaraSurakarta.id - Kabar bergabungnya bek PSS Sleman Arthur Irawan ke Persis Solo di bursa transfer putaran kedua BRI Liga 2 mulai berhembus kencang.
Apalagi mantan pemain RCD Espanyol B terciduk ikut menyaksikan langsung laga Persis Solo dan PSG Pati di Stadion Manahan pada Rabu (3/11/2021) malam.
Arthur terpantau duduk di tribune tamu undangan bersama para tamu undangan lain. Ia mengenakan kaus hitam bergambar boneka beruang dan memakai topi berwarna hitam. Arthur pun menyaksikan pertandingan itu hingga selesai.
Meski telah memiliki banyak kedalaman skuat yang cukup. Rupanya Persis Solo belum terlalu puas. Di bursa transfer putaran kedua ini, Persis Solo masih mencari pemain tambahan guna memperkuat posisi bek dan gelandang tengah.
Rumor kepindahan jebolan akademi Manchester United itu ke Persis Solo turut dipanaskan oleh salah satu postingan akun instagram @pasoepatinet, pada Sabtu (06/11/2021).
"King Arthur Irawan dikaitkan dengan Persis Solo setelah kemarin menonton laga Persis Solo vs PSG Pati di Stadion Manahan. Ini pemain luar biasa, eks malaga dan sempet dilirik klub Premier League kabarnya," tulis keterangan caption akun tersebut.
Mendengar rumor tersebut, membuat para suporter Laskar Sambernyawa di media sosial terkejut. Bahkan banyak dari mereka yang tidak menyetujui penandatanganan bek PSS Sleman di kolom komentar.
Pasalnya performa dan kiprah Arthur Irawan di Liga 1 sejauh ini kurang memuaskan. Alhasil, permainan Arthur kerap jadi cibiran suporter PSS Sleman.
"Cukup pelatihe ae seng dagelan, pemaine ojo," ujar akun riyan_saputra**.
Baca Juga: Manchester United Dipermalukan Manchester City, Ini Komentar Ole Gunnar Solskjaer
"Sumpah ojo bercanda," kata akun @yusrilden**.
"Neng Sleman wae do wegah lho, mosok iki meh direkrut, ojo lah," ungkap akun @khoirul**.
"Rak sah aneh-aneh, wegah nek Arthur mlebu Solo," sahut akun @herlambang**.
"Waduh ojo Arthur lah, wong Arthur wae dikon out, mosok Persis nompo pemain kok ngono. Ojo ngelawak sis," timpal akun @horog**.
Kontributor : Fitroh Nurikhsan
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 7 Mobil Bekas di Bawah Rp50 Juta untuk Anak Muda, Desain Timeless Anti Mati Gaya
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah 50 Juta, Irit dan Bandel untuk Harian
- 5 Mobil Mungil 70 Jutaan untuk Libur Akhir Tahun: Cocok untuk Milenial, Gen-Z dan Keluarga Kecil
- 7 Sunscreen Mengandung Niacinamide untuk Mengurangi Flek Hitam, Semua di Bawah Rp60 Ribu
Pilihan
-
Trik Rahasia Belanja Kosmetik di 11.11, Biar Tetap Hemat dan Tetap Glowing
-
4 HP Memori 512 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer dan Konten Kreator
-
3 Rekomendasi HP Infinix 1 Jutaan, Speknya Setara Rp3 Jutaan
-
5 HP Layar AMOLED Paling Murah, Selalu Terang di Bawah Terik Matahari mulai Rp1 Jutaan
-
Harga Emas Naik Setelah Berturut-turut Anjlok, Cek Detail Emas di Pegadaian Hari Ini
Terkini
-
Cerita Joyce, Turnamen Milklife Soccer Mantapkan Niat Siswi Asal Solo Itu Jadi Pemain Sepak Bola
-
Jokowi Pastikan Tak Hadir di Kongres ke-3 Projo, Ini Alasan Dokter Melarangnya
-
Mendadak ke Solo, Waketum Joman Andi Azwan Ungkap Isi Pertemuan dengan Jokowi
-
Jokowi Pakai Topi Warna Putih Tulisan 'J', Apa Maknanya?
-
GoTo Tanggapi Rencana Perpres untuk Kesejahteraan Driver Ojol