SuaraSurakarta.id - Kecelakaan yang menimpa sebuah truk mendadak viral lantaran muatan truk itu diambil warga yang berada di sekitar lokasi.
Truk bermuatan lele itu menumpahkan muatannya ke jalan hingga membuat warga berduyun-duyun menangkap makhluk licin menggeliat tersebut.
Aksi itu terekam kamera dan viral di sosial media.
Dalam video yang diunggah oleh akun Instagram @ndorobeii pada Rabu (17/2/2021) tampak sejumlah warga sedang sibuk mengerumuni muatan lele yang tumpah di samping truk yang baru saja mengalami kecelakaan.
Baca Juga: Anies Bakal Gusur Warga di Daerah Rawan Banjir, Dipindah ke Rusun
Dari keterangan yang ditulis dalam unggahan itu disebutkan bahwa kejadian itu berlokasi di kawasan Alam Sutera, Serpong.
"Ribuan lele berantakan di jalan, masyarakat mengambilnya!!! Masyarakat di sekitar Jalan Raya Serpong tepatnya dekat dari Grand Alam Sutera, Serpong. Selasa malam (16/02 )," tulis akun tersebut.
Dalam video tersebut, salah seorang warga yang merekam berusaha menjelaskan detail kejadian. Ia menyebut para warga yang berkerumun sedang panen lele.
"Saat ini Selasa (16/2/2021) di kawasan Jalan Raya Serpong, sekarang ini panen lele," ujarnya.
"Masyarakat panen lele di pinggir jalan, kita lihat panen lelenya begitu banyak, masyarakat semua mengambil.
Baca Juga: Truk Pengangkut Terguling di Jalan, Warga Sekitar Berebut Panen Lele
Ia juga menjelaskan bahwa di dekat lokasi kejadian terdapat warung pecel lele, sehingga penjual bisa langsung menggoreng lele-lele tersebut.
"Yang lebih lucu lagi, di kejauhan itu tampak buka pecel lele, jadi tukang pecel lele tinggal goreng, karena ini banyak sekali ada ribuan lele hidup yang saat ini ada di kawasan Jalan Raya Serpong," ucap pria yang merekam video.
Melihat aksi warga memunguti lele, para warganet lantas menuliskan beragam komentar. Sebagian besar dari mereka menyayangkan tindakan tersebut karena lele-lele tersebut bukan hak mereka.
"Apakah berkah untuk makan keluarga kalian? Hasil mencuri dari orang yang terkena musibah," tulis warganet dengan akun @abdul_a***.
"Masih adakah orang baik di negri ini? sudah jatuh terimpa tangga... kasihan," tulis warganet lain dengan akun @andri_prasety***.
"Ya gimana ya kalo ga diambil mati sia-sia, kalo diambil kasian sopir sama yang punya, semoga diberi rezeki yang berlimpah," tulis warganet lain dengan akun @hafidnu****.
Dalam keterangan video tersebut dijelaskan bahwa ribuan ikan lele itu tercecer di jalan karena truk yang mengangkut terguling. Warga yang kebetulan sedang melintas di jalan tersebut lantas berinisiatif untuk memunguti ikan lele.
Video selengkapnya dapat dilihat di sini.
Berita Terkait
-
CEK FAKTA: Rumah Ridwan Kamil Digeruduk Warga Saat KPK Sita Barang
-
Pemprov DKI Jakarta Buka Pelatihan Kerja untuk Warga Pendatang, Buruan Daftar!
-
Tuai Polemik, DPR Siap Cecar Pemerintahan Prabowo soal Nasib Warga Gaza: Ini Evakuasi apa Relokasi?
-
Nakba Jilid 2? Pakar Peringatkan Prabowo Soal Evakuasi Warga Gaza ke Indonesia
-
Presiden Prabowo Tegaskan Evakuasi 1.000 Warga Gaza Bukan Relokasi! Ini Misinya...
Komentar
Pilihan
-
Massa Dikabarkan Geruduk Rumah Jokowi Soal Ijazah Palsu, Hercules: Itu Asli, Jangan Cari Masalah!
-
Terbang ke Solo dan 'Sungkem' Jokowi, Menkes Budi Gunadi: Dia Bos Saya
-
Dari Sukoharjo ke Amerika: Harapan Ekspor Rotan Dihantui Kebijakan Kontroversial Donald Trump
-
Zulkifli Hasan Temui Jokowi di Solo, Akui Ada Pembicaraan Soal Ekonomi Nasional
-
Megawati dan Prabowo Subianto Akhirnya Bertemu, Begini Respon Jokowi
Terkini
-
Massa Dikabarkan Geruduk Rumah Jokowi Soal Ijazah Palsu, Hercules: Itu Asli, Jangan Cari Masalah!
-
Kasus Keracunan Massal di Gantiwarno, Bupati Klaten Tetapkan KLB
-
Klaten Geger! 110 Warga Alami Keracunan Massal, Satu Orang Meninggal Dunia
-
Dua Wanita Diamankan Tim Sparta, Diduga Lakukan Penipuan Bermodus Seminar E-Commerce
-
Forkompimda Jatim Sowan Jokowi di Solo, Khofifah Ungkap Hasil Pertemuan
-
Dari Silaturahmi Terjalin Harapan Sinergi Positif Awak Media-Polresta Solo
-
Tinjau Program Makan Bergizi Gratis, Wali Kota Solo: Siswa Bisa Hemat Rp 5.000
-
Polres Sukoharjo Tetapkan Tersangka Tabrakan KA Batara Kresna vs Mobil
-
Gugatan Ijazah Palsu Jokowi Resmi Didaftarkan, Empat Pihak Berstatus Tergugat
-
Bawa 1 Paket Sabu di Pajang, Dua Warga Klaten Diamankan Polresta Solo
-
TIPU UGM Daftarkan Gugatan Dugaan Ijazah Palsu Jokowi ke Pengadilan
-
Hadapi Gugatan Mobil Esemka, Jokowi Tunjuk YB Irpan Sebagai Pengacara
-
Isu Judi Online Terpa Orang Dekat Prabowo Subianto, Ini Reaksi Relawan di Solo
-
Terbang ke Solo dan 'Sungkem' Jokowi, Menkes Budi Gunadi: Dia Bos Saya
-
Polemik Ijazah Palsu: Jokowi Buktikan dengan Hukum dan Data UGM