SuaraSurakarta.id - Perempuan bernama Siti Zulaikha (34) warga RT 003/RW 001, Dusun Ngroto, Desa Ngroto, Kecamatan Kismantoro, Wonogiri tewas dengan tragis usai dibunuh pria bernana Yahmin alias Parlan (57), Minggu (27/12/2020).
Pelaku sendiri tinggal tak jauh dari rumah korban yakni di RT 004/RW 006, Dusun Jaten, Desa Ngroto, Kecamatan Kismantoro, Wonogiri.
Belum reda usai pembunuhan ibu satu anak itu, warga keesokan harinya atau Senin (28/12/2020) pagi menemukan pelaku tewas dengan cara gantung diri sekitar pukul 08.00 WIB.
Dilansir dari Solopos.com jaringan informasi Suara.com, Kapolres Wonogiri, AKBP Christian Tobing, melalui Kasat Reskrim, Iptu Ghala Rimba Doa Sirrang, kepada wartawan membenarkan perihal informasi tersebut.
Baca Juga: Banyak yang Ragu Ruam Bukan Gejala Covid-19, Dewi Perssik Jelaskan Ini
"Berdasarkan penyelidikan dan perburuan yang kami lakukan, pelaku ditemukan gantung diri di belakang rumahnya, tepatnya di pohon cengkeh," kata Ghala.
Pelaku gantung diri menggunakan tali berwarna hitam. Saat ditemukan, pelaku mengenakan kaos berwarna putih dan celana berwarna hitam.
"Sudah kami lakukan pemeriksaan atas kejadian bunuh diri yang dilakukan korban. Jadi memang murni bunuh diri tidak ada tanda-tanda kekerasan," kata Ghala.
Diberitakan sebelumnya oleh Solopos.com, Kades Ngroto, Wagiman, mengatakan kejadian itu bermula saat ada salah seorang yang mengetuk jendela rumah korban.
Ayah korban, Marino, lantas membuka pintu untuk menyambut tamu tersebut. Setelah pintu dibuka, korban yang saat itu ada di belakang ayahnya langsung menjerit.
Baca Juga: Polisi Tidur Berfungsi Kurangi Kecepatan, Ada Tiga Tipe di Indonesia
"Korban menjerit karena ayahnya dibacok oleh pelaku. Setelah itu, korban diseret ke halaman rumah dan kepala korban dilukai hingga akhirnya meninggal dunia. Melihat kejadian itu, ibu korban teriak minta tolong. Sementara itu, pelaku langsung kabur," kata dia.
Berita Terkait
Tag
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Sebut Masjid Al Jabbar Dibangun dari Dana Pinjaman, Kini Jadi Perdebatan Publik
- Terungkap, Ini Alasan Ruben Onsu Rayakan Idul Fitri dengan "Keluarga" yang Tak Dikenal
- Baru Sekali Bela Timnas Indonesia, Dean James Dibidik Jawara Liga Champions
- Yamaha NMAX Kalah Ganteng, Mesin Lebih Beringas: Intip Pesona Skuter Premium dari Aprilia
- JakOne Mobile Bank DKI Bermasalah, PSI: Gangguan Ini Menimbulkan Tanda Tanya
Pilihan
-
Prediksi Madura United vs Persija Jakarta: Jaminan Duel Panas Usai Lebaran!
-
Persib Bandung Menuju Back to Back Juara BRI Liga 1, Ini Jadwal Lengkap di Bulan April
-
Bocoran dari FC Dallas, Maarten Paes Bisa Tampil Lawan China
-
Almere City Surati Pemain untuk Perpanjang Kontrak, Thom Haye Tak Masuk!
-
Klasemen Terbaru: Timnas Indonesia U-17 Selangkah Lagi Lolos Piala Dunia U-17
Terkini
-
Drama Pemudik di Sukoharjo: Perempuan Mengamuk Tolak Kembali ke Tangerang, Begini Kisahnya
-
Kecelakaan Beruntun di Karanganyar: Truk vs 2 Mobil dan Motor, Begini Kronologinya
-
Kabar Gembira dari Boyolali: Harga Bahan Pokok Stabil Usai Lebaran
-
Kisah Perjalanan Kembali: Pemudik Solo Raya Ikuti Program Balik Gratis Kemenhub
-
One Way dan Contraflow Kunci Kelancaran Arus Balik Lebaran 2025